Semarang, PSSIJateng.com – Persis Solo Women tampil sebagai juara Piala Pertiwi Jawa Tengah 2022. Final Piala Pertiwi Jateng 2022 mempertemukan dua wakil Solo Raya antara Persis Solo Women melawan PSIK Putri Klaten. Dalam laga final yang digelar di stadion Citarum Semarang, Selasa 21 Maret 2023, Persis Solo Women menang dengan skor telak 7-0.

Pesta gol Persis Solo Women dicetak oleh Armita yang mencetak dua gol, lalu Rosdhilah, Marsela, Remini dan Sari masing-masing mencetak satu gol. Usai laga, pelatih Persis Solo Women, Alief Syafrizal menyebut kesuksesan timnya meraih juara tak lepas dari persiapan matang yang dilakukan timnya. “Alhamdulillah sesuai target, karena kita juga sudah persiapan lama,” tuturnya.

Alief menambahkan setelah ini timnya masih akan terus menggelar latihan rutin, sembari menunggi kompetisi Liga 1 putri bergulir. “Tetap gelar latihan, alhamdulillah selain di Persis Solo, beberapa pemain juga tampil untuk timnas putri, jadi dengan kita mengadakan latihan otomatis kondisi fisik mereka masih terjaga,” tambahnya.

Sementara Ketua ASBWI Jateng, Swati Aswagati bersyukur gelaran Piala Pertiwi Jateng 2022 berjalan lancar. “Alhamdulillah rangkaian Piala Pertiwi 2022 berjalan lancar, selamat kepada Persis Solo Women yang tampil sebagai juara,” ujarnya. “Semoga ke depan, kompetisi seperti ini khususnya sepakbola wanita frekuensinya bisa lebih sering. Sehingga dengan banyaknya menit bermain ada turnamen bermain tentunya bibit adek-adek sepakbola wanita bisa muncul,” ungkapnya.

Hal yang sama juga diungkapkan Ketua Asprov PSSI Jateng, Yoyok Sukawi yang berharap Kompetisi atau turnamenl sepakbola wanita kembali digelar. “Kita berharap ASBWI bikin lagi festival sepakbola putri, karena kita lihat geliat sepakbola wanita mulai tumbuh. Mudah-mudahan bisa bangkit sepakbola wanita Jawa Tengah,” jelasnya.

admin
March 24, 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *