Asisten Pelatih Persiharjo Sukoharjo Jr, Iwan Gunarto memberikan keterangan usai MCM semi final Piala Soeratin U17 Jateng 2021
KENDAL,PSSIJateng.com – Persiharjo Sukoharjo Jr optimitis memetik kemenangan atas Hati Beriman FC Salatiga Jr dalam laga semi final Piala Soeratin U17 Jateng 2021.

Pertandingan kedua tim sendiri bakal digelar di Stadion Utama Kebondalem, Kendal, selasa, 4 Januari 2022. Pertandingan bakal digelar dengan prokes ketat untuk mengurangi resiko terkena Covid 19.

‘’Kami optimitis Persiharjo mampu menaklukkan Hati Beriman kami sudah latihan dan sudah mempersiapkan diri,’’ kata Asisten pelatih Persiharjo Sukoharjo Jr, Iwan Gunarto.

Baca Juga: PSG Pati Jr Siap, Persiku Kudus Jr Biasa Saja

Pelatih Hati Beriman FC Srinanda Yudhi memberikan keterangan usai MCM semi final Piala Soeratin U17

Persiharjo Sukoharjo memang tidak segarang Persiku Kudus Jr yang bisa menang besar di 10 Besar. Namun penampilan anak asuhan Dwi Joko itu justru terlihat rapi dan solid.

Bahkan di 10 Besar lalu yang digelar di Stadion Citarum Semarang, Persiharjo adalah tim pertama yang berhasil meraih tiket ke semi final. Modal itulah yang membuat tim Persiharjo optimitis.

‘’Kita lihat nanti di lapangan, kami sudah menyiapkan tim sebaik-baiknya,’’ kata Iwan Gunarto lagi.

Sementara HB FC juga mendengungkan optimismenya, meski terkesan merendah. Pelatih kepala HB FC Srinanda Yudi mengatakan bahwa memang timnya cukup berat untuk sampai ke semi final. Tidak

‘’Memang jujur kami akui, cukup berat untuk sampai ke semi final, tidak seperti Persiharjo. Tapi kami siap untuk tampil di semi final, semoga menang,’’ katanya.

Diakui oleh Nanda, Persiharjo adalah tim solid yang bakal menjadi lawan yang sulit. Meski begitu, ia menyatakan timnya sudah mengantisipasi hal itu.

‘’Kami sudah siapkan strateginya, kami sudah latih, semoga saja berjalan dengan baik saat pertandingan,’’ katanya.

Baca Juga: Semi Final Kompetisi Piala Soeratin U17 Jateng Digelar di Kendal dengan Prokes Ketat

Ia mengakui, semua tergantung di lapangan, karena strategi apapun, para pemainlah yang menentukan nanti di lapangan.

‘’Saya berharap, para pemain bermain berani, dan disiplin menjalankan instruksi pelatih, sehingga skenario yang kami jalankan bisa berjalan dengan baik,’’ pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *