Komite Usia Muda PSSI Jateng, Budi IRianto tengah memberikan sambutan saat managers meeting Piala Soeratin U17 Jateng 2021 di Hotel Siliwangi, Semarang
SEMARANG, PSSIJateng.com – Asprov PSSI Jateng melalui Komite Usia Muda-nya, Budi Irianto, mengharapkan, semua tim peserta Babak 10 Besar Piala Soeratin U17 2021 mematuhi protokol kesehatan dan juga regulasi saat menjalani pertandingan. Semua tim diminta menjunjung tinggi fair play.

‘’Tidak perlu ribut di lapangan, setiap masalah ada mekanismenya dan regulasinya. Jadi mari kita sama-sama menjaga kompetisi kita sebagai kompetisi terbaik Indonesia,’’ kata Budi Irianto saat managers meeting dan drawing di Hotel Siliwangi, Semarang, Sabtu 18 Desember 2021.

Babak sepuluh besar Piala Soeratin Jateng ini dibagi empat grup. Dua grup berisi tiga tim, dan dua grup lagi berisi dua tim. Semua pertandingan digelar di Stadion Citarum Semarang tanpa penonton kecuali undangan.

Baca Juga: Persipa Pati Cukur Persebi Boyolali untuk Juara Liga 3 Jateng

Di grup L dihuni Persikama Kabupaten Magelang Jr dan Persiharjo Sukoharjo Jr. Di Grup M diisi Persekap Kabupaten Pekalongan Jr, Persibat Batang Jr, dan Persiku Kudus Jr. Adapun Grup N bercokol, dua tim Pati, Persipa Pati Jr dan PSG Pati Jr.

Seluruh anggota tim harus menjalani tes Rapid Antigen sebelum bertanding, termasuk di dalamnya panitia pertandingan dari Asprov PSSI Jateng.

Prokol kesehatan ketat diberlakukan oleh Asprov PSSI jateng sebagai operator kompetisi, sebagai bagian bentuk dukungan perang terhadap pandemi Covid 19.

Sementara itu, pertandingan pertama Piala Soeratin U17 Jateng 2021 akan dibuka oleh Tim Hati Beriman FC (HBFC) Jr yang bakal menghadapi Bhayangkara Muda Semarang, Senin 20 Desember 2021 besok pagi pukul 08.00 WIB.

Dalam laga di Stadion Citarum, Semarang itu, HBFC Salatiga Jr dan Bhayangkara Muda Semarang Jr tergabung dalam grup K bersama PSCS Cilacap Jr. Hanya satu tim di setiap grup yang berhak lolos ke babak semifinal.

Pelatih HBFC Salatiga Jr, Sri Nanda, mengatakan, timnya sudah siap berlaga dalam babak 10 besar ini. “Saya tidak tahu kekuatan lawan. Terpenting menyiapkan tim sendiri saja. Saya optimistis anak-anak bisa bermain maksimal,” katanya.

HBFC lolos ke babak sepuluh besar ini setelah sebelumnya dalam babak penyisihan grup H di Stadion Wijaya Kusuma Cilacap, menjadi juara grup menyisihkan dua tim lainnya yaitu ISP Purworejo dan Ebod Jaya Kebumen.

Sri Nanda berharap timnya bisa mengulangi prestasi seperti pada galaran Piala Soeratin sebelumnya yaitu 2019 yang menjadi juara Jateng. Pada edisi 2020, Piala Soeratin ditidakan karena masih dalam masa pandemi Covid-19.

“Semua tim yang lolos ke babak 10 besar ini memiliki kekuatan sama. Saya percaya pada kemampuan tim sendiri. Anak dalam kondisi bugar dan siap tempur,” katanya.

Baca Juga: 29 Tim Mengikuti Kompetisi Piala Soeratin PSSI Jawa Tengah 2021

admin
December 19, 2021

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *